Abstract
Pencapaian dan keberhasilan pada proses pembelajaran di masa pandemi covid-19 ini tentunya menjadi harapan semua para aktivis pendidikan dan harapan bagi para guru Pendidikan Agama Kristen, karena seorang guru menjadi orang yang berpengaruh dalam pertumbuhan dan perkembangan belajar siswa. Guru Pendidikan Agama Kristen menjadi contoh dan panutan bagi setiap siswanya, oleh sebab itu guru Pendidikan Agama Kristen memiliki tanggung jawab dan tugas sebagai motivator bagi para peserta didiknya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran seorang guru Pendidikan Agama Kristen dalam meningkatkan motivasi siswa belajar mandiri di masa pandemi Covid-19. Kajian ini mengunakan metode pustaka dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Guru Pendidikan Agama Kristen diharapkan mampu mengembangkan potensi siswa walaupun ada di masa pandemi Covid-19. Seorang guru Pendidikan Agama Kristen juga tidak hanya dituntut untuk terampil dan disiplin dalam pembelajaran, tapi juga dituntut bisa menjadi motivator bagi para siswa. guru Pendidikan Agama Kristen berperan dalam mengajarkan sifat dan karakter yang baik sehingga menghasilkan murid yang mempunyai karakter yang baik serta bisa menjadi fasilitator yang memenuhi kebutuhan para peserta didik.
Cite
CITATION STYLE
Zefanya, R., & Trifosa, R. (2022). Peran Guru Pendidikan Agama Kristen dalam Meningkatkan Motivasi siswa Belajar Mandiri di masa Pandemi Covid-19. THEOLOGIA INSANI (Jurnal Theologia, Pendidikan, Dan Misiologia Integratif), 1(1), 67–82. https://doi.org/10.58700/theologiainsani.v1i1.8
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.