Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh bauran pemasaran meliputi terhadap keputusan pembelian di Indogrosir Cibinong. Hasil analisis data menunjukkan bahwa produk, harga dan lokasi berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian sedangkan promosi tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Bauran pemasaran yang terdiri dari produk, harga, promosi dan keputusan pembelian secara bersama-sama berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Koefisien determinasi ( sebesar 0,351 dapat diartikan bahwa 35,1% keputusan pembelian di Indogrosir Cibinong dipengaruhi oleh variabel produk, harga, promosi, dan lokasi, sedangkan sisanya sebesar 64,9% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian. Saran yang dapat diberikan dalam penelitian ini yaitu : (1) Indogrosir Cibinong hendaknya memperhatikan faktor produk dengan cara memperhatikan produk yang tidak mendekati kadaluarsa, produk berkualitas baik, kemasan menarik, dan tidak berdebu serta rapi; (2) Faktor harga dengan cara memberikan harga yang terjangkau, harga sesuai dengan kualitas produk, harga yang tertera sesuai dengan harga yang harus di bayar, harga yang ditawarkan kompetitif dan relatif murah, serta harga sesuai dengan manfaat produk; (3) Faktor lokasi dengan cara memperhatikan penataan parkir, area parkir kendaraan roda dua atau empat cukup memadai, lokasi Indogrosir mudah dijangkau oleh transportasi umum, serta penempatan lokasi Indogrosir yang strategis.
Cite
CITATION STYLE
Osta Nababan, B., & . R. (2020). PENGARUH BAURAN PEMASARAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DI INDOGROSIR CIBINONG. Economicus, 12(2), 113–123. https://doi.org/10.47860/economicus.v12i2.152
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.