Abstract
Keluarga dijadikan sebagai lambang bagi kesatuan yang ideal dengan unsur persatuan, ketentraman, kebaikan, kebahagiaan serta kedamaian yang dirasakan oleh segenap anggotanya, sehingga dalam Islam mengharapkan sebuah rumah tangga dapat mencapai tujuan sakral yaitu sebagai bentuk ibadah dalam menempuh kehidupan rumah tangga yang sakinah mawaddah wa rahmah (samara). Adapun permasalahan yang terjadi pada kehidupan rumah tangga bisa disebabkan karena faktor internal ataupun eksternal. Sehingga pendididkan Islami sangat penting dalam sebuah rumah tangga dengan mengharmonisasikan nilai-nilai yang terdapat di dalamnya dan juga perlu memahami serta mengamalkan nilai-nilai pendidikan Islam untuk mencapai kehidupan rumah tangga yang sakinah, mawaddah wa rahmah (samara). Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian Library Reseach yaitu penelitian kepustakaan yang berkaitan dengan metode mengumpulkan data pustaka, membaca, dan mengolah bahan penelitian. Adapun nilai-nilai pendidikan Islam yang harus ada pada sebuah rumah tangga di antaranya: pendidikan akidah atau ketauhidan, pendidikan akhlakuk karimah, pendidikan ibadah, pendidikan sosial, pendidikan fisik.
Cite
CITATION STYLE
Rizkiah, F., & Shalihah, A. (2022). Harmonisasi Nilai-Nilai Pendidikan Islami Dalam Pembentukan Keluarga Samara. Al Qalam: Jurnal Ilmiah Keagamaan Dan Kemasyarakatan, 16(6), 2213. https://doi.org/10.35931/aq.v16i6.1386
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.