Abstrak Multimedia interaktif tema tanah merupakan media yang digunakan sebagai stimulus agar menumbuhkan semangat siswa dalam pembelajaran. Pemanfaatan media tersebut dapat digunakan secara berulang-ulang, sehingga materi pembelajaran dapat dipahami oleh siswa. Tujuan dari pengembangan multimedia pembelajaran interaktif tema tanah adalah untuk menghasilkan produk pengembangan multimedia interaktif yang efektif untuk mencapai tujuan pembelajaran. Multimedia pembelajaran interaktif tema tanah dapat menjadi solusi dalam meningkatkan kualitas pembelajaran. Metode dalam pengembangan ini menggunakan model pengembangan Borg, W.R. & Gall, M.D. Gall. (1983). dengan melakukan beberapa tahapan yaitu: (1) Penelitian dan mengumpulan data, (2) Perencanaan, (3) Pengembangan desain, (4) Validasi produk, (5) Revisi produk, (6) Uji coba lapangan, (7) Revisi produk akhir. Penerapan multimedia pembelajaran interaktif tema tanah menurut ahli media dan ahli materi dikategorikan valid dan layak digunakan. Dalam uji coba lapangan pada siswa tunagrahita kelas VI C SLBS BCG Idayu Kota Malang mengalami peningkatan nilai saat menggunakan multimedia pembelajaran interaktif tema tanah. dapat disimpulkan bahwa multimedia pembelajaran interaktif tema tanah merupaka solusi yang cocok untuk diterapkan kepada siswa tunagrahita. Abstract Interactive multimedia with the theme of land is a medium that is used as a stimulus to foster student enthusiasm in learning. The utilization of these media can be used repeatedly, that learning materials can be understood by students. The purpose of the development of multimedia interactive learning theme soil is to produce development interactive multimedia effective interactive to achieve goals learning, Multimedia interactive learning theme of the soil can be a solution to improve the quality of learning. Methods in development using the model of the development of Borg, W.R. & Gall, M.D. Gall. (1983). by taking several steps, namely: (1) research and gathering data, (2) planning, (3) Development of design, (4) Validation of products, (5) Revision products, (6) The field trials, (7) Revision of the final product. Application of multimedia interactive learning theme of land according to media experts and subject matter experts considered valid and fit for use. In conclusion, trials in the sixth C-grade students with mental disability SLBS BCG Idayu Malang increased in value when using multimedia interactive learning with a land theme.
CITATION STYLE
Herdiyanto, D., Sulton, S., & Praherdhiono, H. (2020). Pengembangan Multimedia Pembelajaran Interaktif pada Materi Tema Tanah bagi Siswa Tunagrahita. JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan, 3(1), 88–96. https://doi.org/10.17977/um038v3i12019p088
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.