Pengaruh Kompetensi Pegawai dan Sarana Prasarana Kearsipan Terhadap Pengelolaan Arsip Dinamis di Kantor Kelurahan Se-Kecamatan Gunungpati Kota Semarang

  • Kuswantoro A
  • Hartati S
N/ACitations
Citations of this article
207Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Arsip memiliki peranan penting di suatu organisasi, salah satunya di kantor kelurahan. Pengelolaan kearsipan di kantor kelurahan dipengaruhi oleh beberapa aspek, diantaranya kompetensi pegawai dan sarana serta prasarana kearsipan. Populasinya adalah  seluruh  pegawai kelurahan di Kecamatan Gunungpati  Kota  Semarang  sejumlah 90 (sembilan puluh) pegawai. Penelitian ini menggunakan sampling jenuh. Teknik pengumpulan data  menggunakan observasi,  wawancara, dokumentasi  dan  kuesioner  (angket) . Teknik  analisis data  menggunakan  analisis  regresi  berganda  dan  analisis  deskriptif persentase. Hasil  penelitian  menunjukan bahwa  analisis  regresi  berganda diperoleh persamaan: Pengelolaan Arsip (PA) = 4,025 (konstanta (α) ) + 0,340 kompetensi pegawai (KP) + 0,405 sarana prasarana kearsipan (SP). Besarnya  pengaruh secara  simultan  kompetensi  pegawai  dan  sarana  prasarana  kearsipan  terhadap pengelolaan  arsip  dinamis  sebesar 81,2%. Secara parsial untuk kompetensi pegawai berpengaruh terhadap pengelolaan arsip dinamis sebesar 57,61% dan sarana prasarana kearsipan berpengaruh sebesar 38,94% terhadap pengelolaan arsip dinamis

Cite

CITATION STYLE

APA

Kuswantoro, A.-, & Hartati, S. H. (2019). Pengaruh Kompetensi Pegawai dan Sarana Prasarana Kearsipan Terhadap Pengelolaan Arsip Dinamis di Kantor Kelurahan Se-Kecamatan Gunungpati Kota Semarang. Khazanah: Jurnal Pengembangan Kearsipan, 12(2), 171. https://doi.org/10.22146/khazanah.48843

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free