Latar belakang: Stunting adalah masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi dalam waktu yang cukup lama, sehingga mengakibatkan gangguan pertumbuhan pada anak yakni tinggi badan anak lebih rendah atau pendek (kerdil) dari standar usianya. Penanggulangan stunting dapat dilakukan melalui upaya pencegahan dan penanganan, pencegahan dapat dilakukan dengan memastikan kesehatan yang baik dan gizi yang cukup pada masa 1000 Hari Pertama Kehidupan (1000 HPK), imunisasi dan pola hidup bersih sehat sedangkan penanganan dapat dilakukan melalui stimulasi pengasuhan dan pendidikan berkelanjutan. Tujuan: Mengetahui pengaruh pemberian edukasi terhadap peningkatan pengetahuan ibu hamil dalam pencegahan stunting. Metode: Article review dibuat dengan menggunakan metode telaah pustaka. Artikel yang digunakan didapat dari artikel yang relevan yang diambil dari mesin pencarian jurnal yang dilakukan di Google Scholar, Pubmed, NCBI, Science Direct, Cochran Library dengan artikel yang relevan dalam 10 tahun terakhir dengan database pada sepuluh tahun terakhir (2012-2022) dari jurnal nasional maupun jurnal internasional. Hasil: Dari beberapa penelitian yang sudah dilakukan, didapatkan bahwa media edukasi pada ibu hamil memiliki pengaruh yang bermakna dalam upaya pencegahan stunting. Upaya perbaikan yang diperlukan untuk mengatasi stunting salah satunya melalui intervensi gizi spesifik pada ibu hamil. Edukasi memberikan pengaruh bermakna dalam peningkatan pengetahuan Ibu hamil dalam pencegahan stunting. Kesimpulan: Terdapat perbedaan pengetahuan dan sikap ibu hamil yang signifikan mengenai pencegahan stunting pada waktu sebelum dan sesudah pemberian edukasi gizi stunting melalui media edukasi.
CITATION STYLE
Christin Desi Anggreyenti, Apoina Kartini, & Martini Martini. (2022). Media Edukasi Terhadap Peningkatan Pengetahuan Ibu Hamil dalam Pencegahan Stunting : Literature Review. Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI), 5(12), 1532–1539. https://doi.org/10.56338/mppki.v5i12.2847
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.