PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENDETEKSI GEMPA BERBASIS INTERNET OF THINGS DI UNIVERSITAS TARUMANAGARA

  • Kristanto N
N/ACitations
Citations of this article
119Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Indonesia berada dalam cincin api atau biasa disebut ring of fire karena dikelilingi oleh banyak gunung berapi sehingga kemungkinan untuk terjadinya bencana alam gempa cukup besar potensi nya. Ketika bencana alam gempa terjadi, masih banyak masyarakat kurang tanggap dalam menyadarinya, Banyak juga korban jiwa yang pada akhirnya tidak dapat menyelamatkan diri karena minimnya informasi gempa terjadi dan terlambat dalam melakukan evakuasi diri. Tujuan penelitian ini adalah untuk membuat inovasi untuk memberi solusi kepada masyarakat dengan membuat alat pendeteksi gempa yang dilengkapi oleh sensor Accelerometer adxl335 dan sensor getar SW-420 berbasis Arduino dengan sistem informasinya. Metode penelitian menggunakan metode pembuatan IoT pendeteksi gempa. Metode untuk perancangan dashboard akan menggunakan metode prototyping. Hasil penelitian antara lain adalah alat ini terdiri dari mikrokontroler Arduino Uno R3 untuk mengolah data output dari sensor, sensor getar SW-420 untuk mendeteksi besar getaran yang terjadi, sensor Accelerometer adxl335 untuk mendeteksi posisi dan gerak permukaan dengan sumbu X, Y, dan Z, serta dilengkapi dengan database mysql dan firebase sebagai wadah data untuk sistem informasinya.

Cite

CITATION STYLE

APA

Kristanto, N. (2023). PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENDETEKSI GEMPA BERBASIS INTERNET OF THINGS DI UNIVERSITAS TARUMANAGARA. SIBATIK JOURNAL: Jurnal Ilmiah Bidang Sosial, Ekonomi, Budaya, Teknologi, Dan Pendidikan, 2(2), 609–622. https://doi.org/10.54443/sibatik.v2i2.589

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free