STRATEGI PENGEMBANGAN WISATA PANTAI INDONESIA DALAM MEMBERIKAN KEPUASAN WISATAWAN

  • Ciwuk C
  • Intan I
N/ACitations
Citations of this article
19Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Pantai Indonesia terpanjang nomor 2 di dunia, sehingga sangat banyak pantai yang Pemandangan alamnya sangat Indah dan layak dikembangkan menjadi tempat wisata. Strategi pengembangan wisata pantai Indonesia ini bertujuan untuk mengembangkan wisata pantai secara tepat sehingga banyak pantai di Indonesia menjadi destinasi wisatawan. Metode penelitian ini menggunakan analisis kualitatif serta menggunakan Model Strategi dari Fred R. David dengan analisis SWOT untuk penentuan strategi. Strategi generik yang dapat digunakan untuk mengembangkan wisata pantai Indonesia adalah strategi WT dan ST. Implementasi strategi berdasarkan strategi fungsional meliputi: 1) Pemasaran yaitu: mendesain wisata pantai, tempat bermain dan olah raga semenarik mungkin sesuai kebutuhan wisatawan, sehingga tidak kalah bersaing dengan tempat wisata selain pantai. Menggunakan internet untuk Pengaturan fasilitas pembelian tiket masuk secara online, melaksanakan promosi-promosi yang menarik, mem-blow upberita, informasi terkait system keamanan yang baik, keindahan dan kebersihan pantai seingga menarik wisatawan untuk datang. 2) Keuangan, yaitu: Mencari investor guna mengembangkan wisata pantai dan Menjual tiket masuk yang lebih murah dari tiket masuk tempat wisata selain pantai. 3) produksi/ operasi, yaitu: mendesain obyek wisata, tempat pedagang, budaya dan keunikan lokal dengan mempertimbangkan menghindari bahaya bencana serta dapat meminimalkan peluang wisatawan yang membawa narkoba. 4) R dan D, yaitu: mendesain tempat wisata bawah laut, akses masuk, yang meminimalkan dampak bencana dan peluang wisatawan yang membawa narkoba. 5) SDM, yaitu: Memaksimalkan masyarakat sekitar sebagai pegawai di wisata pantai.

Cite

CITATION STYLE

APA

Ciwuk, C. M. Y., & Intan, I. C. N. (2022). STRATEGI PENGEMBANGAN WISATA PANTAI INDONESIA DALAM MEMBERIKAN KEPUASAN WISATAWAN. Saintek: Jurnal Sains Teknologi Dan Profesi Akademi Angkatan Laut, 14(1), 1397–1416. https://doi.org/10.59447/saintek.v14i1.83

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free