Pelatihan Pembuatan Preparat Segar dan Awetan Jamur Serta Cara Mengidentifikasi Jamur Mikroskopik Bagi Guru Biologi Sekolah Menengah Atas

  • Swandi M
  • Salmi S
N/ACitations
Citations of this article
17Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Kegiatan pelatihan pembuatan preparat segar dan awetan jamur serta cara mengidentifikasi jamur mikroskopik bagi Guru Biologi Sekolah Menengah Atas dilaksanakan dalam rangka pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru biologi melalui kuliah singkat, pelatihan persiapan preparat segar dan awetan serta identifikasi jamur mikroskopik. Pelatihan dilakukan secara daring menggunakan aplikasi zoom meeting dan dilaksanakan dalam 4 sesi : kuliah singkat, kerja kelompok untuk identifikasi jamur, diskusi, dan evaluasi. Tingkat pengetahuan peserta dievaluasi dua kali, sebelum kuliah singkat dan setelah sesi diskusi dengan menggunakan google-form. Analisis secara statistik menggunakan paired sample t-test menunjukkan bahwa adanya peningkatan pengetahuan dan kemahiran peserta dalam mengidentifikasi jamur mikrokopik secara signifikan (p<0.05). Pada akhir pelatihan, peserta juga mendapatkan video pembelajaran, buku saku dan preparat jamur awetan. Kami berharap apa yang diperoleh guru biologi selama mengikuti workshop dapat diaplikasikan pada proses pembelajaran di sekolah masing-masing, sehingga siswa dapat memahami materi jamur dengan lebih mudah.

Cite

CITATION STYLE

APA

Swandi, M. K., & Salmi, S. (2022). Pelatihan Pembuatan Preparat Segar dan Awetan Jamur Serta Cara Mengidentifikasi Jamur Mikroskopik Bagi Guru Biologi Sekolah Menengah Atas. Jompa Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(2), 89–95. https://doi.org/10.55784/jompaabdi.v1i2.101

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free