Kabupaten Mamuju merupakan ibu Kota Provinsi Sulawesi Barat dan termasuk salah satu kabupaten yang rawan banjir. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis lokasi rawan banjir berdasarkan kondisi fisik Kabupaten Mamuju yang meliputi curah hujan, kemiringan lereng, elevasi, jenis tanah, buffer sungai serta penggunaan lahan.Metode weighted scoring dilakukan pada parameter kerawanan banjir untuk mengetahui nilai kerawanan banjir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat wilayah seluas 279,84k㎡ di Kabupaten Mamuju yang memiliki kerawanan tinggi terhadap banjir. Daerah yang memiliki tingkat kerawanan banjir tinggi sebagian besar berada di bagian barat Kabupaten Mamuju karena tutupan lahannya didominasi oleh permukiman dan tambak serta memiliki topongrafi yang relatif datar. Sedangkan wilayah yang memiliki tingkat kerawanan banjir sedang dan rendah masing-masing seluas 1695,47k㎡ dan 2959,33k㎡.
CITATION STYLE
Risma, R. (2022). Analisis lokasi rawan banjir berdasarkan faktor fisik Kabupaten Mamuju. JNANALOKA, 75–85. https://doi.org/10.36802/jnanaloka.2022.v3-no2-75-85
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.