Abstract
Makalah ini membahas tentang penerapan penganggaran berbasis kinerja pada institusi pendidikan tinggi di Indonesia. Kajian ini menggunakan metode pustaka dengan analisis narasi untuk memperdalam pengetahuan tentang penganggaran berbasis kinerja. Kesimpulan yang dapat ditarik dalam kajian ini adalah penerapan penganggaran berbasis kinerja memainkan peran penting dalam mewujudkan perguruan tinggi yang berkualitas. Untuk menerapkan penganggaran berbasis kinerja, perguruan tinggi harus mempertimbangkan kompetensi manajemen, komitmen organisasi, sistem penghargaan, dan kualitas perguruan tinggi. Makalah ini memberikan perspektif yang berbeda untuk memahami penerapan penganggaran berbasis kinerja dengan mengintegrasikan teori manajemen kelembagaan dan teori organisasi dalam menetapkan tujuan organisasi.
Cite
CITATION STYLE
Lorensius, L., Warman, W., & Tresia, Y. (2021). Kajian Literatur: Implementasi Performance-Based Budgeting Pada Institusi Pendidikan Tinggi di Indonesia. JURNAL PENDIDIKAN DAN KEWIRAUSAHAAN, 9(1), 118–131. https://doi.org/10.47668/pkwu.v9i1.172
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.