Model Sistem Dinamik Spasial untuk Mengurangi Tingkat Kepadatan Ruas Jalan Utama Kota Surabaya dengan Metode Smart Mobility

  • Shiddekh M
  • Suryani E
N/ACitations
Citations of this article
145Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Kota besar, sebuah pusat atau sentral dari suatu provinsi atau daerah yang memiliki banyak aktivitas ekonomi dan gaya hidup urban yang banyak didambakan oleh banyak orang terutama yang tinggal di daerah terpencil, mereka menilai apabila dapat mengandu nasib dengan baik di pusat kota, maka hidup mereka dapat berubah kearah yang lebih baik dari sebelumnya. Dengan alasan itulah faktor urbanisasi sangat umum di kota besar. Terutama di Kota Surabaya, yang notabenenya adalah kota terbesar kedua di bumi indonesia. Dengan pergerakan urbanisasi yang masif, dan juga diikuti dengan banyaknya tenaga kerja yang tinggal di daerah lain untuk berkarir di Surabaya, terjadi lonjakn manusia yang sangat pesat terutama pada hari kerja. Banyakanya kendaraan yang menuju kearah pusat kota dan memenuhi jalan penghubung utama. Kebutuhan akan kendaraan menjadi sangat krusial. Selain kebutuhan kendaraan yang besar, kebiasaan masyarakat yang lebih menyukai penggunaan kendaraan pribadi dibandingkan dengan kendaraan umum yang telah disediakan oleh pemerintah. Mereka menilai bahwa transportasi umum kurang memadai untuk terus dapat digunakan. Maka dari itu, perlu adanya sistem yang dapat menunjang untuk menggerakan masyarakat dalam mengurangi penumpukan kendaraan dan tetap menjaga lingkungan tetap tidak dipenuhi polusi. Sistem ini akan mengaplikasikan teori Smart Mobility, salah satu aspek dari Smart City. Penelitian ini bertujuan mengurangi tingkat kemacetan yang ada sering kali terjadi pada ruas jalan utama penyambung kota Surabaya dengan kota lainnya, yaitu Ruas Jalan A. Yani, Wonokromo dan Raya Rungkut. Dengan mengaplikasikan simulasi dinamik dengan Vensim untuk melihat efek yang dapat disebabkan oleh implementasi dari Smart Mobility di Surabaya. Dari pembuatan diagram kausatik sampai dengan skenario yang akan dibuat menyesuaikan dengan potensi -potensi kota Surabaya yang akan mengedepankan implementasi menuju Smart City dan masyarakat yang lebih memiliki wawasan luas tentang teknologi kota yang bermanfaat. Kata

Cite

CITATION STYLE

APA

Shiddekh, M. A. I., & Suryani, E. (2018). Model Sistem Dinamik Spasial untuk Mengurangi Tingkat Kepadatan Ruas Jalan Utama Kota Surabaya dengan Metode Smart Mobility. Jurnal Teknik ITS, 7(1). https://doi.org/10.12962/j23373539.v7i1.28314

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free