Kritik Interpretatif: Efektifitas Penggunaan Material Reuse terhadap Bangunan

  • Hambali N
  • Saputra A
  • Hasiholan B
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
56Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengumpulkan informasi dan berbagi pengetahuan mengenai efektifitas penggunaan kembali material dalam suatu pembangunan. Beberapa isu yang melatarbelakanginya adalah perkembangan infrastruktur. Perkembangan infrastruktur di Indonesia adalah salah satu kegiatan yang ikut andil dalam kerusakan lingkungan. Kerusakan yang disebabkan bidang infrastruktur ini sejalan dengan bertambahnya populasi penduduk. Di mana semakin bertambahnya jumlah penduduk maka semakin besar pula tuntutan kebutuhan akan fasilitas-fasilitas yang menjadi wadah aktivitas manusia. Solusi yang dapat dilakukan adalah dengan menggunakan sistem pembangunan yang berkelanjutan atau sustainable construction. Peran dari material yang dapat mendukung pembangunan berkelanjutan adalah penggunaan kembali (re-use) material dalam proses pembangunan. Penelitian ini membahas penerapan konsep sustainable pada rumah tinggal dari segi penggunaan ulang material, serta membahas mengenai contoh penerapan alternatif material sustainable pada rumah tinggal. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif untuk pemenuhan poin-poin konsep 3R (Reduce, Reuse, dan Recycle). Dari konsep 3R, konsep reuse adalah konsep yang akan dibahas dan menjadi poin utama di penulisan paper ini. Reuse secara garis besar artinya adalah “Menggunakan Kembali”. Reuse dalam arsitektur berarti menggunakan kembali bahan bangunan yang masih bisa terpakai, contohnya botol-botol kaca bekas, sisa pecahan keramik, papan kayu yang kondisinya masih baik, bahkan seperti kaca mobil bekas dapat digunakan kembali ke dalam sebuah pembangunan. Hasil penelitian ini adalah berupa contoh penerapan alternatif material pada rumah tinggal yang memenuhi konsep sustainable dari segi material.

Cite

CITATION STYLE

APA

Hambali, N. I., Saputra, A. F., Hasiholan, B. F., Melino, E., & Laoli, B. D. F. (2022). Kritik Interpretatif: Efektifitas Penggunaan Material Reuse terhadap Bangunan. Sinektika: Jurnal Arsitektur, 19(1), 74–81. https://doi.org/10.23917/sinektika.v19i1.16660

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free