Pengaruh Bimbingan Belajar terhadap Kejenuhan dalam Belajar pada Siswa Kelas XI di SMAN I Gerung Kabupaten Lombok Barat

  • Nihayah N
N/ACitations
Citations of this article
67Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Bimbingan belajar adalah suatu bantuan dari pembimbing kepada individu (siswa) dalam hal menemukan cara belajar yang tepat, dalam memilih program studi yang sesuai dan dalam mengatasi kesukaran-kesukaran yang timbul berkaitan dengan tuntutan-tuntutan belajar di institusi pendidikan.Penelitian ini bertujuan untuk mengemukakan pengaruh layanan bimbingan belajar terhadap kejenuhan dalam belajar pada siswa kelas XI di SMAN 1 Gerung Kabupaten Lombok Barat. Penentuan subyek menggunakan metode Purposive Sampling. Yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini berupa angket sebagai metode pokok sedangkan, wawancara, dokumentasi dan observasi sebagai metode pelengkap. Analisis data menggunakan rumus t-test. Berdasarkan hasil analisis data dengan taraf signifikan 5%(0,05) dengan N = 15 maka diperoleh hasil penelitian yaitu nilai t-hitung lebih besar dari nilai t-tabel (t-hitung8,166>t-tabel 2,145) kenyataan ini menunjukkan bahwa nilai t-hitung yang diperoleh adalah signifikan, maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis alternatif (Ha) diterima.

Cite

CITATION STYLE

APA

Nihayah, N. (2018). Pengaruh Bimbingan Belajar terhadap Kejenuhan dalam Belajar pada Siswa Kelas XI di SMAN I Gerung Kabupaten Lombok Barat. EL-HIKMAH: Jurnal Kajian Dan Penelitian Pendidikan Islam, 12(1), 53–64. https://doi.org/10.20414/elhikmah.v12i1.241

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free