PENGEMBANGAN BAHAN AJAR DALAM BENTUK LKS BERBASIS PENEMUAN TERBIMBING (DISCOVERY LEARNING) SETTING ETNOMATEMATIKA NGADA PADA MATERI LINGKARAN UNTUK SISWA KELAS VIII SMPN 1 JEREBUU

  • Woli Y
  • Wewe M
  • Wangge M
N/ACitations
Citations of this article
61Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kevalidan dan kepraktisan Lembar Kerja Siswa (LKS) berbasis penemuan terbimbing setting etnomatematika Ngada pada materi lingkaran. Pengembangan model pembelajaran dalam penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE. Model pengembangan ini terdiri dari lima tahapan utama, yaitu (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation). Instrumen penelitian yang digunakan terdiri dari: (1) Lembar validasi Lembar Kerja Siswa (LKS) meliputi lembar penilaian ahli materi dan ahli desain pembelajaran, (2) Lembar penilaian Kepraktisan Lembar Kerja Siswa (LKS) meliputi lembar penilaian respon guru dan lembar penilaian respon siswa. Data yang diperoleh dilakukan dengan metode analisis data kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian yang diperoleh, memperlihatkan kapasitas Lembar Kerja Siswa (LKS) berbasis penemuan terbimbing setting etnomatematika Ngada pada materi lingkaran untuk siswa kelas VIII SMPN 1 Jerebuu dengan nilai kevalidan 4,18 yang berkriteria baik dan nilai kepraktisan 4,65 yang berkriteria sangat baik.

Cite

CITATION STYLE

APA

Woli, Y., Wewe, M., & Wangge, M. C. T. (2021). PENGEMBANGAN BAHAN AJAR DALAM BENTUK LKS BERBASIS PENEMUAN TERBIMBING (DISCOVERY LEARNING) SETTING ETNOMATEMATIKA NGADA PADA MATERI LINGKARAN UNTUK SISWA KELAS VIII SMPN 1 JEREBUU. Jurnal Citra Pendidikan, 1(4), 641–653. https://doi.org/10.38048/jcp.v1i4.367

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free