ANALISIS PENGARUH ABU AMPAS TEBU DAN SUPERPLASTICIZER TERHADAP SIFAT MEKANIK BETON MUTU TINGGI

  • Sianturi R
  • Rais A
N/ACitations
Citations of this article
8Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang beton mutu tinggi dengan campuran abu ampas tebu dan superplasticizer dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh abu ampas tebu dan superplasticizer terhadap sifat mekanik beton mutu tinggi. Benda uji yang digunakan berupa silinder dengan ukuran 10 cm x 20 cm dengan standarisasi SNI 03-2834-2000 dengan mutu K-400 dengan perbandingan semen 1: 1,1 : 1,8 dengan FAS 0,38. Pengujian sifat mekanik yang dilakukan adalah daya serap air, kuat tekan beton dan kuat tarik belah beton setelah 28 hari perendaman dan dikeringkan 24 jam. Dari hasil campuran abu ampas tebu (0%, 1,5%, 3% dan 4,5%) dan superplasticizer (0%, 0,4%, 0,8% dan 1,2%) memiliki daya serap air rata-rata secara berturut sebesar 0,04%, 0,08%, 0,08% dan 0,07%. Hasil Pengujian kuat tekan beton rata-rata secara berturut sebesar 39,97 MPa, 25,88 MPa, 23,88 MPa, dan 18,89 MPa. Hasil pengujian kuat tarik belah beton rata-rata secara beturut sebesar 9,99 MPa, 6,47MPa, 5,97 MPa, dan 4,72 MPa. Dimana pengujiannya dilakukan setelah umur 28 hari. Dari hasil pengujian yang dilakukan campuran (0%, 1,5%, 3% dan 4,5%) dan superplasticizer (0%, 0,4%, 0,8% dan 1,2%) untuk daya serap air mengalami kenaikan hingga menghasilkan daya serap maksimum sebesar 0,08%. Hasil pengujian kuat tekan beton mengalami penurunan di tiap penambahan bahan campuran dan hasil maksimum kuat tekan beton sebesar 25,88 MPa dengan persentase abu ampas tebu (1,5%) dan superplasticizer (0,4%). Hasil pengujian kuat tarik belah maksimum adalah sebesar 6,47 MPa dengan persentase campuran abu ampas tebu sebesar 1,5% dan superplasticizer sebesar 0,4%.Kata Kunci : Kuat Tekan Beton, Daya serap Air, Kuat Tarik Belah Beton, Abu Ampas Tebu.

Cite

CITATION STYLE

APA

Sianturi, R. A. L., & Rais, A. (2023). ANALISIS PENGARUH ABU AMPAS TEBU DAN SUPERPLASTICIZER TERHADAP SIFAT MEKANIK BETON MUTU TINGGI. EINSTEIN, 11(2), 116. https://doi.org/10.24114/eins.v11i2.38807

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free