Abstract
Salah satu keterampilan dasar keterampilan yang harus dikuasai guru adalah mengadakan variasi dalam pembelajaran. Ada 3 komponen variasi dalam pembelajaran yaitu gaya mengajar guru, menggunakan media dan alat-alat pembelajaran, dan pola interaksi guru dengan peserta didik. Tujuan dari kajian ini untuk menggali informasi berdasarkan literature review yang terkait dengan variasi dalam pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) variasi gaya mengajar dikombinasikan dengan aspek gaya mengajar lain seperti penekanan, pemberian waktu, kontak pandang, gerak anggota badan menjadi satu kesatuan; 2) Variasi media pembelajaran meliputi mendengarkan (audio), membaca (visual), serta ada pula yang mendengarkan dan membaca (audio-visual); 3) pola interaksi guru meliputi interaksi satu arah, interaksi dua arah, dan interaksi multi arah.
Cite
CITATION STYLE
Anggrayani, A., Iriani, T., & Sri Handoyo, S. (2023). Ragam Variasi Dalam Keterampilan Dasar Mengajar. Jurnal Pendidikan West Science, 1(08), 481–494. https://doi.org/10.58812/jpdws.v1i08.440
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.