PEMANFAATAN E-BOOK KONSEP ASAM BASA DALAM PEMBELAJARAN KIMIA UNTUK MENINGKATKAN LITERASI KIMIA SISWA SMA KELAS XI

  • Yulianti R
  • Permanasari A
  • Heliawati L
N/ACitations
Citations of this article
117Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi tentang pemanfaatan e-book dalam meningkatkan literasi kimia siswa pada materi asam basa. Dalam penelitian ini digunakan metode pre-eksperimen dengan pre-post test design, disertai dengan analisis deskriptif tentang literasi sains siswa dikaitkan dengan penggunaan e-book sebagai bahan ajar. Subyek penelitian terdiri dari 38 siswa kelas XI dari satu SMA di daerah Bogor, Jawa Barat, dan 3 guru kimia. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari tes literasi dan angket respon siswa serta guru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan e-book asam basa dapat meningkatkan minat siswa yang dibuktikan dari hasil tanggapan siswa. Hampir semua siswa menyatakan sangat menyenangi e-book, dan merasakan manfaatnya dalam belajar asam-basa, Guru juga memberikan respon yang sangat baik, 87% guru menyatakan bahwa e-book asam-basa sangat memudahkan guru dalam pembelajaran sebagai sumber belajar alternatif. Hasil penelitian lebih lanjut menunjukkan bahwa pemanfaatan e-book dapat meingkatkan literasi sains siswa, dengan peningkatan (Ngain) sebesar 40,2% (kategori sedang).

Cite

CITATION STYLE

APA

Yulianti, Rd. N. E., Permanasari, A., & Heliawati, L. (2019). PEMANFAATAN E-BOOK KONSEP ASAM BASA DALAM PEMBELAJARAN KIMIA UNTUK MENINGKATKAN LITERASI KIMIA SISWA SMA KELAS XI. JOURNAL OF SCIENCE EDUCATION AND PRACTICE, 3(1), 33–41. https://doi.org/10.33751/jsep.v3i1.1378

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free