Pemanfaatan Tepung Cangkang dan Kepala Udang Vaname (Litopenaeus vannamei) terhadap Penurunan Hiperkolesterolemia secara In Vivo

  • Ngitung R
  • Sahribulan S
  • Rahmadani A
N/ACitations
Citations of this article
12Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dan konsentrasi optimum pemberian tepung cangkang dan kepala udang vaname (Litopenaeus vannamei) terhadap penurunan hiperkolesterolemia pada mencit (Mus musculus). Penelitian ini terdiri dari 4 kelompok perlakuan yaitu P0 (pakan hiperkolesterol dicampur tepung cangkang dan kepala udang sebesar 0%), P1 (pakan hiperkolesterol dicampur tepung cangkang dan kepala udang sebesar 5%), P2 (pakan hiperkolesterol dicampur tepung cangkang dan kepala udang sebesar 7%), dan P3 (pakan hiperkolesterol dicampur tepung cangkang dan kepala udang sebesar 9%). Metode penelitian terdiri dari beberapa tahap yaitu pembuatan pakan hiperkolesterol, pembuatan tepung cangkang dan kepala udang, pembuatan pakan perlakuan hewan uji, perlakuan hewan uji, serta pengukuran kadar kolesterol. Analisis data menggunakan uji One Way ANOVA dan uji lanjut Duncan. Hasil penelitian menunjukkan nilai rata-rata kadar kolesterol awal kelompok perlakuan P3 berbeda sangat nyata terhadap kelompok perlakuan P0, P1, dan P2. Nilai rata-rata kadar kolesterol akhir kelompok perlakuan P2 berbeda sangat nyata terhadap P0 dan berbeda nyata terhadap P1 dan P3. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi tepung cangkang dan kepala udang paling optimum ialah 7% (P2) yang mampu menurunkan hiperkolesterolemia pada mencit (Mus musculus) sebesar 0.29%.

Cite

CITATION STYLE

APA

Ngitung, R., Sahribulan, S., & Rahmadani, A. S. (2022). Pemanfaatan Tepung Cangkang dan Kepala Udang Vaname (Litopenaeus vannamei) terhadap Penurunan Hiperkolesterolemia secara In Vivo. Bionature, 23(2), 77. https://doi.org/10.35580/bionature.v23i2.37712

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free