Abstract
Pada tanggal 24 Maret 2020 Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia mengeluarkan Surat Edaran Nomor 4 Tahun 2020 Tentang Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan Dalam Masa Darurat Penyebaran COVID, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry merupakan salah satu perguruan tinggi di Aceh yang merasakan dampak dari Covid-19 dan mengharuskan setiap mahasiswanya untuk melakukan segala kegiatan perkuliahan dan pelayanan akademik dilakukan secara dalam jaringan (daring). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pelayanan akademik mahasiswa pada masa pandemi Covid-19 dan untuk mengetahui apa saja faktor penghambat dan pendukung efektivitas pelayanan akademik mahasiswa pada masa pandemi Covid-19. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Sejumlah wawancara mendalam dilakukan kepada informan yang dipilih dengan menggunakan purposive sampling. Hasil penelitian menunjukan bahwa efektivitas pelayanan akademik mahasiswa pada masa pandemic Covid-19 masih belum sepenuhnya efektif yang bisa dilihat dari indikator-indikator efektivitas pelayanan: pencapaian tujuan, integritas dan adaptasi. Namun demikian pemberi pelayanan masih terus berupaya meningkatkan pelayanan dalam masa pandemic Covid-19.
Cite
CITATION STYLE
Akmal, S., Nur Zalikha, S., & Emafita, H. (2022). EFEKTIVITAS PELAYANAN AKADEMIK MAHASISWA PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI FISIP UIN AR-RANIRY BANDA ACEH. Jurnal Transformasi Administrasi, 12(01), 36–56. https://doi.org/10.56196/jta.v12i01.204
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.