Analisis Korelasi Antara Ketertiban Belajar Dengan Hasil Belajar

  • Muspawi M
  • Emosda E
  • Diana D
N/ACitations
Citations of this article
5Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bermaksuduntuk menganalisis serangkaian data agar diketahui: (1) Gambaran kualitas ketertiban belajar siswa didalam kelas pada mata pelajaran PKn (2) Kualitas hasil belajar (3) hubungan keteraturan atau ketertiban belajar siswa didalam kelas dengan hasil belajar. Metode yang dipakai di dalam proses penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan jenis korelatif. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri No. 20/1 Jembatan Mas pada kelas tinggi semester ganjil. Jumlah populasinya adalah 120 orang siswa ditetapkan dengan mengambil 50% jumlah semua siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik probality sampling, dan jumlah sampelnya 60 siswa. Instrument pengumpulan data memakai angket dengan pola skala likert. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ketertiban belajar siswa didalam kelas dengan hasil belajar PKN kelas tinggi adalah termasuk kategori baik dengan nilai rata-rata 0,498, untuk hasil belajar siswa kelas tinggi adalah termasuk kategori tinggi dengan nilai rata-rata 70,07 sampai 77,33. Berdasarkan perhitungan product moment diperoleh > , (0,498 > 0,254), dapat diinterprestasikan bahwa antara ketertiban belajar siswa didalam kelas dengan hasil belajar PKn kelas tinggi SD Negeri No. 20/1 Jembatan Masterdapat hubungan yang signifikan. Kesimpulan ialah terdapat hubungan ketertiban belajar siswa didalam kelas dengan hasil belajar PKN kelas tinggi.

Cite

CITATION STYLE

APA

Muspawi, M., Emosda, E., & Diana, D. (2019). Analisis Korelasi Antara Ketertiban Belajar Dengan Hasil Belajar. Jurnal Sains Sosio Humaniora, 3(2), 239–249. https://doi.org/10.22437/jssh.v3i2.8427

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free