Pelepah daun kelapa sawit diperlukan perlakuan untuk meningkatkan kandungan nutrisinya. Penelitian inibertujuan untuk menguji pemanfaatan ransum yang mengandung pelepah daun kelapa sawit dengan perlakuan fisik,biologi, kimiawi dan kombinasinya terhadap kecernaan serat kasar dan protein kasar. Penelitan ini dilaksanakan diLaboratorium Biologi Ternak, Departemen Peternakan, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara, Medanyang dilaksanakan pada bulan Juni-Agustus 2013. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL)dengan empat perlakuan dan empat ulangan, menggunakan domba lokal jantan sebanyak 16 ekor dengan rataanbobot badan awal 10 ±1,16 kg. Perlakuan yang diuji terdiri atas pelepah daun kelapa sawit dengan perlakuan fisik(P0); biologi (P1); kimia (P2) dan kombinasi (P3). Parameter yang diamati adalah konsumsi serat kasar dankonsumsi protein kasar, kecernaan serat kasar dan kecernaan protein kasar. Hasil penelitian menunjukkan bahwakonsumsi serat kasar (g/ekor/hari) pada perlakuan fisik dan biologi (78.94 dan 79.98) nyata lebih tinggi dibandingperlakuan kimia dan kombinasi (66.93 dan 59.92), konsumsi protein kasar (g/ekor/hari) pada perlakuan biologi(59,45) nyata lebih tinggi disbanding perlakuan fisik, kimia dan kombinasi (39.21, 39.86 dan 45,13). Kecernaanserat kasar (%) pada perlakuan kombinasi (68.97) nyata lebih tinggi disbanding perlakuan fisik, biologi dan kimia(50.29, 64.38 dan 59.93), kecernaan protein kasar (%)pada perlakuan biologi, kimia dan kombinasi (79.97, 79.32dan 81.03) nyata lebih tinggi dibanding perlakuan fisik (71.31). Kesimpulan hasil penelitian ini adalah pemberianransum yang mengandung pelepah daun kelapa sawit dengan perlakuan kombinasi dari perlakuan fisik, biologi dankimia meningkatkan kecernaan serat kasar dan kecernaan protein kasar pada domba.
CITATION STYLE
Edidis Periasantana Gultom, Tri Hesti Wahyuni, & Ma’ruf Tafsin. (2016). KECERNAAN SERAT KASAR DAN PROTEIN KASAR RANSUM YANG MENGANDUNG PELEPAH DAUN KELAPA SAWIT DENGAN PERLAKUAN FISIK, BIOLOGIS, KIMIA DAN KOMBINASINYA PADA DOMBA. Jurnal Peternakan Integratif, 4(2), 193–202. https://doi.org/10.32734/jpi.v4i2.2795
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.