Abstract
Penelitian ini bertujuan memperoleh gambaran dan informasi tentang manajemen kepemimpinan transformasional kepala sekolah dalam meningkatkan disiplin dan kinerja guru dalam pembelajaran yang meliputi: 1) perencanaan, 2) pengorganisasian, 3) pelaksanaan, 4) pengawasan, dan 5) evaluasi. Metode penelitian yang digunakan ialah kualitatif deskriptif. Pengumpulan data diperoleh dari informasi, tempat dan aktivitas kegiatan kepemimpinan kepala sekolah, serta dokumen. Teknik pengambilan data berupa wawancara, observasi, dan studi dokumen. Uji validitas data dilakukan dengan menerapkan trianggulasi sumber dan trianggulasi metode. Teknik analisis data berupa teknik analisis interaktif yaitu data reduction, data display, dan conclution drawing yang saling berinteraksi. Pemimpin transformasional mempunyai kemampuan untuk menyamakan visi masa depan dengan bawahannya, serta meningkatkan kebutuhan bawahan pada tingkat yang lebih tinggi daripada yang mereka butuhkan. Adapun hasil penelitian berupa pokok-pokok temuan yaitu: 1) ketiga madrasah memiliki visi misi, strategi, dan tujuan sebagai indikasi adanya arah yang jelas dari sebuah perencanaan pembelajaran; 2) Kepala sekolah dapat memberikan perhatian berupa fasilitas dalam porses belajar mengajar, memberikan solusi, memberikan tupoksi, serta memberikan motivasi kepada guru yang memenuhi target; 3) Manajemen kepemimpinan tranformasional kepala sekolah tidak berjalan dengan semestinya, namun disiplin dan kinerja guru dapat berjalan dengan baik walau belum sesuai harapan; 4) pengawasan dan evaluasi dari ketiga madrasah sudah melaksanakan menejemen kepemimpinan transformasional dengan baik walau belum optimal
Cite
CITATION STYLE
Laila Fauziah, A. (2023). MANAJEMEN KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN DISIPLIN DAN KINERJA GURU MELALUI PEMBELAJARAN YANG EFEKTIF. WALI PIKIR : Journal of Education, 1(1), 13–24. https://doi.org/10.62555/wp.v1i1.0012
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.