Abstract
.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh penerapan model pembelajaran Picture and Picture dan Make a Match terhadap hasil belajar siswa mata pelajaran IPA.Penelitian ini adalah penelitian eksperimen yang menggunakan desain Nonequivalent Control Group Design. Sampelnya kelas IV SD Negeri Samirono berjumlah 20 siswa sebagai kelas eksperimen menggunakan model Picture and Picture dan kelas IV SD Negeri Sumogawe 2 berjumlah 25 siswa sebagai kelas kontrol menggunakan model Make a Match. Nilai posttest dianalisis menggunakan uji-T. Hasil uji hipotesis menunjukkan signifikansi sehingga Ho diterima dan Ha ditolak.Simpulan penelitian ini menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh terhadap hasil belajar siswa. Kemudian hasil belajar siswa yang menggunakan model Picture and Picture dan Make a Match memiliki kemampuan yang seimbang
Cite
CITATION STYLE
Prihatiningsih, E., & Setyanigtyas, E. W. (2018). PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE DAN MODEL MAKE A MATCH TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA. Jurnal Pendidikan Sekolah Dasar, 4(1), 1. https://doi.org/10.30870/jpsd.v4i1.1441
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.