Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui secara langsung maupun tidak langsung pengaruh kepemimpinan transformasional dan kompetensi kerja terhadap kinerja pegawai melalui motivasi kerja sebagai variabel intervening pada Bank Jatim Cabang Situbondo. Jumlah sampel penelitian ini adalah 95. Teknik analisis yang digunakan adalah WarpPLS 7.0. Hasil analisis data menunjukkan bahwa variabel kepemimpinan transformasional berpengaruh terhadap motivasi kerja, kompetensi kerja berpengaruh terhadap motivasi kerja, kepemimpinan tranformasional berpengaruh terhadap kinerja pegawai, kompetensi kerja berpengaruh terhadap kinerja pegawai, motivasi kerja berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai, kepemimpinan tranformasi berpengaruh terhadap kinerja pegawai melalui motivasi kerja, dan kompetensi kerja berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai melalui motivasi kerja.
CITATION STYLE
Kurniawan, A. R., Martini, N. N. P., & Herlambang, T. (2020). Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Kompetensi Kerja Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Bank Jatim Situbondo. JURNAL MANAJEMEN DAN BISNIS INDONESIA, 6(1), 102–110. https://doi.org/10.32528/jmbi.v6i1.3540
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.