KARAKTERISTIK KIMIA DAN FISIK BUBUK RUMPUT LAUT Gracilaria sp DENGAN AGEN PEMUCAT NaOCl

  • Masrikhiyah R
  • Wahyani A
N/ACitations
Citations of this article
47Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Kabupaten Brebes merupakan salah satu wilayah penghasil rumput laut di provinsi Jawa Tengah dengan areal rumput laut sebesar 4.350 ha dari areal tambak seluas 12.748 ha yang menghasilkan 200 ton rumput laut kering per bulan. Rumput laut yang dibudidayakan di Kabupaten Brebes yaitu Gracilaria sp. Pengolahan rumput laut masih sangat terbatas hanya dikeringkan dan belum diketahui karaktersitik kimia/nilai gizi rumput laut Gracilaria sp dari Brebes. Tujuan penelitian ini yaitu menentukan pengaruh penggunaan agen pemucat NaOCl terhadap karakteritik kimia dan fisik bubuk rumput laut. Perlakuan yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu yaitu proses pemucatan menggunakan agen pemucat berupa NaOCl 1% selama 30 menit dan tanpa agen pemucat. Rancangan percobaan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 2 perlakuan dengan 3 kali ulangan. Ada perbedaan karakteristik kimia dan fisik dari bubuk rumput laut Gracilaria sp Brebes terhadap kadar air, kadar abu, kadar lemak, dan warna dengan penggunaan agen pemucat dan tanpa penggunaan agen pemucat.

Cite

CITATION STYLE

APA

Masrikhiyah, R., & Wahyani, A. D. (2021). KARAKTERISTIK KIMIA DAN FISIK BUBUK RUMPUT LAUT Gracilaria sp DENGAN AGEN PEMUCAT NaOCl. Jurnal Teknologi Perikanan Dan Kelautan, 11(1), 93–98. https://doi.org/10.24319/jtpk.11.93-98

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free