APLIKASI STRATEGI KOGNITIF UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA DALAM MEMAHAMI MATERI PEMBELAJARAN LOGARITMA DI KELAS X MATEMATIKA DAN ILMU ALAM (MIA) 5 SMA NEGERI 2 PALOPO

  • Prasasti Abrar A
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
47Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas siswa dalam aplikasi strategi kognitif pada materi logaritma, mengetahui respon siswa terhadap aplikasi strategi kognitif, dan mengetahui strategi kognitif dalam meningkatkan kemampuan siswa memahami materi pembelajaran logaritma pada kelas X MIA 5 SMA Negeri 2 Palopo. Penelitian ini dilakukan sebanyak dua siklus. Setiap siklus berlangsung selama 4 kali pertemuan. Subjek penelitian adalah siswa kelas X MIA 5 dengan jumlah 31 orang siswa. Instrumen yang digunakan berupa tes, lembar observasi siswa maupun guru dan angket respon siswa. Data dari hasil tes dan hasil angket respon siswa dianalisis secara kuantitatif, sedangkan data dari hasil lembar observasi dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata hasil belajar matematika kompetensi pengetahuan siswa pada siklus I adalah 2,6142 dari skor ideal 4 dengan predikat B- sedangkan skor rata-rata hasil belajar pada siklus II adalah 3,0697 dari skor ideal 4 dengan predikat B+. Skor ratarata hasil belajar kompetensi sikap spiritual pada siklus I adalah 2,91 dengan predikat Baik (B) sedangkan pada siklus II meningkat menjadi 3,42 dengan predikat Sangat Baik (SB). Skor rata-rata hasil belajar kompetensi sikap sosial pada siklus I adalah 2,77 dengan predikat Baik (B) sedangkan pada siklus II meningkat menjadi 3,09 dengan predikat Baik (B). Sementara itu rata-rata aktivitas siswa pada siklus I adalah 43 dan pada siklus II meningkat menjadi 46. Selain itu, hasil observasi aktivitas guru dan respon siswa terhadap pengaplikasian strategi kognitif dalam belajar matematika juga mengalami peningkatan. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa kemampuan siswa dalam memahami materi pembelajaran logaritma di kelas X Matematika dan Ilmu Alam (MIA) 5 SMA Negeri 2 Palopo mengalami peningkatan melalui pengaplikasian strategi kognitif dalam belajar matematika.

Cite

CITATION STYLE

APA

Prasasti Abrar, A. I., & Amalia, M. U. (2017). APLIKASI STRATEGI KOGNITIF UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA DALAM MEMAHAMI MATERI PEMBELAJARAN LOGARITMA DI KELAS X MATEMATIKA DAN ILMU ALAM (MIA) 5 SMA NEGERI 2 PALOPO. MaPan, 5(1), 45–67. https://doi.org/10.24252/mapan.2017v5n1a4

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free