Biosorpsi Kadmium pada Berbagai Konsentrasi Awal dan Tingkat Pertumbuhan Kayu Apu (Pistia stratiotes)

  • Hidayati N
  • Nurfarida N
  • Siregar A
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
8Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Kadmium (Cd) merupakan salah satu unsur pencemar perairan yang bersifat toksik dan dapatmengancam keseimbangan ekologi dan kelangsungan hidup biota perairan. Oleh karena itu,diperlukan teknologi yang mampu mengurangi konsentrasi logam kadmium pada wilayah perairantertentu. Salah satu pendekatan yang dapat dilakukan diantaranya adalah melalui teknik biosorpsimenggunakan tanaman air seperti Kayu Apu (Pistia stratiotes). Penelitian ini bertujuan mengetahuikemampuan P.stratiotes pada berbagai tingkat pertumbuhan dalam menyerap logam Cd denganberbagai konsentrasi awal yang berbeda. Eksperimen dilakukan dengan rancangan faktorial.Konsentrasi awal yang digunakan yaitu 2,5 mg/L, 5 mg/L, 7,5 mg/L, 10 mg/L, sedangkan faktor tingkatpertumbuhannya yaitu P.stratiotes yang berukuran muda, sedang, dan tua. Analisis Cd dilakukandengan menggunakan Atomic Absorption Spectrophotometry (AAS). Hasil penelitian menunjukkanbahwa P. stratiotes mampu mengabsorpsi logam berat kadmium sebesar 1,41 – 4,57 mg/L (58,1 ±14,2) dengan kombinasi perlakuan terbaik pada P.stratiotes muda dengan konsentrasi 2,5 mg/L.

Cite

CITATION STYLE

APA

Hidayati, N. V., Nurfarida, N., Siregar, A. S., & Syakti, A. D. (2022). Biosorpsi Kadmium pada Berbagai Konsentrasi Awal dan Tingkat Pertumbuhan Kayu Apu (Pistia stratiotes). MAIYAH, 1(1), 23. https://doi.org/10.20884/1.maiyah.2022.1.1.6632

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free