Abstract
Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) merupakan hal wajib yang dilakukan oleh dosen, karena mengusung tridharma perguruan tinggi. Pelaksanaan PKM kali ini melibatkan mitra dari Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Dharma Putra Mandiri. Masalah yang dihadapi oleh PKBM ini adalah tidak tersedianya lab untuk praktek komputer, sedangkan di era sekarang ini penggunaan komputer sudah menjadi bagian dari pekerjaan yang tidak terpisahkan. Untuk mengatasi masalah tersebut, maka team PKM memberikan solusi yaitu memberikan pelatihan komputer dasar dengan memanfaatkan aplikasi microsoft word agar siswa-siswi di PKBM Dharma Putra Mandiri mendapat pengalaman mengoprasikan komputer untuk teknik dasar pengoprasian. Untuk meningkatkan kualitasnya selain mengajarkan dasar-dasar penggunaan microsoft word, pada pelatihan ini juga memberikan pelatihan pembuatan surat lamaran kerja dengan memanfaatkan aplikasi ini. Selain pelatihan, peserta nantinya akan mendapatkan sertifikat juga yang bisa dimanfaatkan sebagai surat pendamping ijazah. Berdasarkan pada pelatihan ini para peserta dapat meningkatkan kualitas ilmunya dibidang ICT khususnya pada pembuatan CV dengan menggunakan Microsoft Word. Hasil yang diperoleh dari kegiatan PKM ini terbagi kedalam dua kategori yaitu penilaian terhadap peserta dan team pelaksana. Pada penilaian terhadap peserta, perolehan nilai rata-rata post test sebesar 51% dengan nilai maksimal 10 dari range 0-10, kemudian perolehan nilai terhadap team pelaksana diperoleh nilai paling tinggi yaitu pada pemberian sarana dan prasarana sebesat 71%.
Cite
CITATION STYLE
Pradana, R. (2020). PELATIHAN PEMBUATAN SURAT LAMARAN KERJA MENGGUNAKAN MICROSOFT WORD PADA PKBM DHARMA PUTRA MANDIRI. Journal of Approriate Technology for Community Services, 1(1), 21–29. https://doi.org/10.20885/jattec.vol1.iss1.art4
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.