Kanker serviks adalah salah satu bentuk kanker yang paling berhasil diobati, asalkan terdeteksi dini dan dikelola secara efektif. Kanker yang didiagnosis pada tahap akhir juga dapat dikontrol dengan pengobatan yang tepat dan perawatan paliatif. Penelitian ini bertujuan untuk meninjau hubungan antara intervensi keperawatan dalam meningkatkan kualitas hidup pada pasien dengan kanker serviks. Metode: Literature Review dilakukan mengacu pada issue, metodologi dan persamaan hasil serta metode yang digunakan. Terdapat 5 artikel yang digunakan dalam literatur review. Pencarian data dilakukan di jurnal internasional maupun nasional. Hasil menunjukkan bahwa intervensi perawatan sangat berpengaruh dalam meningkatkan kualitas hidup penderita kanker. Pendekatan kelompok pendukung dinilai efektif dalam meningkatkan kualitas hidup pasien dengan kanker serviks.
CITATION STYLE
Simanjuntak, M. (2021). Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kualitas Hidup pada Pasien Kanker Serviks: Literatur Review. Buletin Kesehatan: Publikasi Ilmiah Bidang Kesehatan, 5(2), 83–90. https://doi.org/10.36971/keperawatan.v5i2.102
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.