PENGARUH BUDAYA ORGANISASI, MOTIVASI KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA GURU SMA NEGERI DI KOTA MAKASSAR

  • Suryadi R
N/ACitations
Citations of this article
626Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Pendidikan adalah modal dasar untuk menciptakan SDM yang unggul. Dunia pendidikan yang utama adalah sekolah. Guru merupakan salah satu SDM yang berada di sekolah. Terdapat banyak faktor yang mempengaruhi kinerja guru yaitu kepemimpinan kepala sekolah, budaya organisasi, kompensasi, motivasi, kedisiplinan dan lain lain. Tujuan dari penelitian ini adalah (i) untuk mengetahui  pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja guru ekonomi SMA Negeri di Kota Makassar (ii) Untuk mengetahui  pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja guru ekonomi SMA Negeri di Kota Makassar (iii) untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja guru ekonomi SMA Negeri di Kota Makassar (iv) untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi, motivasi kerja dan disiplin kerja terhadap kinerja guru ekonomi SMA Negeri di Kota Makassar. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pengambilan sampel menggunakan sampel jenuh yaitu seluruh guru ekonomi SMA Negeri di Kota Makassar sebanyak 60 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (i) secara parsial variabel budaya organisasi, motivasi kerja, dan disiplin kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru ekonomi SMA Negeri di Kota Makassar (ii) secara simultan variabel budaya organisasi, motivasi kerja, dan disiplin kerja berpengaruh yang signifikan terhadap kinerja guru ekonomi SMA Negeri di Kota Makassar.

Cite

CITATION STYLE

APA

Suryadi, R. N. (2020). PENGARUH BUDAYA ORGANISASI, MOTIVASI KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA GURU SMA NEGERI DI KOTA MAKASSAR. Indonesian Journal of Economics, Entrepreneurship, and Innovation, 1(1), 14–28. https://doi.org/10.31960/ijoeei.v1i1.439

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free