Bagi organisasi tak terkecuali lembaga pemerintahan yang sudah mencapai kinerja lembaga yang baik tetap menghadapi permasalahan dalam kelembagaan, yaitu bagaimana mempertahankan kinerja pegawai agar tetap tinggi. Untuk itu penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana pengaruh disiplin kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai pada salah satu deputi yaitu Asisten Deputi SDM Pariwisata dan Hubungan Antar Lembaga Kementerian Pariwisata RI. Penelitian ini dilakukan selain dengan interview dalam pengumpulan data juga dilakukan dengan menyebar kuesioner kepada pegawai pada Asisten Deputi SDM Pariwisata dan Hubungan Antar Lembaga Kementerian Pariwisata RI. Kuesioner diisi oleh 67 responden sebagai sampel yang diambil dari total populasi 200 pegawai. Pengambilan jumlah sampel berdasarkan perhitungan menggunakan rumus Slovin. Skala pengukuran dalam penelitian ini adalah menggunakan skala lima, yaitu dimulai dari skala satu sangat tidak setuju sampai sangat setuju dengan skala lima. Model analisis penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda, untuk itu dilakukan juga uji instrumen, uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Dalam pengolahan data penelitian menggunakan software SPSS. Hasil analisis dan pengolahan data dalam penelitian ini diperoleh temuan bahwa disiplin dan lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai sebesar 65,2% pada Asisten Deputi SDM Pariwisata dan Hubungan Antar Lembaga Kementerian Pariwisata RI. Pengaruh Disiplin terhadap kinerja diperoleh hasil sebesar 0,290 yang berarti disiplin memiliki pengaruh yang lebih kecil daripada pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja yaitu sebesar 0,527. Kata Kunci:Disiplin, Lingkungan Kerja, Kinerja Pegawai
CITATION STYLE
Handayani, E., Meryati, M., & Laela, S. (2019). ANALISIS DISIPLIN DAN LINGKUNGAN KERJA SERTA PENGARUHNYA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA ASISTEN DEPUTI SDM PARIWISATA DAN HUBUNGAN ANTAR LEMBAGA KEMENTERIAN PARIWISATA RI. Jurnal Manajemen Kewirausahaan, 16(2), 157. https://doi.org/10.33370/jmk.v16i2.353
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.