Tata Laksana Gastroesophageal Reflux Disease dalam Masa Pandemi Covid

  • Surya H
N/ACitations
Citations of this article
23Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Gastroesophageal reflux disease (GERD) merupakan gejala atau komplikasi dari aliran balik isi lambung ke arah esofagus sampai ke rongga mulut, dan dapat juga mengiritasi saluran pernapasan. Tingkat keparahan dari GERD ditentukan oleh durasi paparan esofagus dan organ lainnya oleh asam lambung. Durasi paparan tersebut dipengaruhi oleh kemampuan pengosongan esofagus. Proton pump inhibitor (PPI) masih dianggap sebagai terapi empiris yang superior dibandingkan terapi lain untuk mengatasi gejala GERD. Terdapat beberapa isu terkait penggunaan PPI yang menyebabkan kekhawatiran dalam pemberian terapi PPI di masa pandemi Covid-19, seperti yang menyatakan bahwa penggunaan PPI berisiko meningkatkan keparahan pneumonia, berpotensi menyebabkan terjadinya secondary infection, hingga terjadinya ARDS. Sejauh terapi dengan PPI telah dinilai dengan saksama melalui penilaian risiko yang menyeluruh, penggunaan PPI selama masa pandemi Covid-19 dapat dilakukan pada indikasi yang sesuai menggunakan dosis efektif terendah untuk mencapai kontrol pH lambung dan kualitas hidup yang baik pada penderita GERD.

Cite

CITATION STYLE

APA

Surya, H. (2020). Tata Laksana Gastroesophageal Reflux Disease dalam Masa Pandemi Covid. MEDICINUS, 33(3), 74–80. https://doi.org/10.56951/medicinus.v33i3.71

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free