UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS SIMBOLIK AWAL ANAK USIA 4-5 TAHUN MELALUI KEGIATAN FINGER PAINTING

  • Kurniasih P
  • Ramadhini F
N/ACitations
Citations of this article
52Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan menulis simbolik awal anak usia 4-5 Tahun. Penelitian dilaksanakan di PAUD Mawar, Pondok Kopi,Jakarta Timur. Subjek penelitian adalah anak kelompok A di PAUD Mawar sebanyak 6 orang. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas. Pengumpulan data dilakukan dengan instrumen, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan data kuantitatif diperoleh persentase kenaikan kemampuan menulis simbolik awal anak 44% pada pra penelitian dan pada siklus I sebesar 66%. Hasil tersebut menunjukkan kesesuaian dengan hipotesis tindakan terjadi kenaikan dari pra penelitian ke siklus I melebihi 20% maka hipotesis diterima. Dengan demikian dapat dinyatakan bahwa kegiatan finger painting dapat meningkatkan kemampuan menulis simbolik awal anak usia 4-5 tahun di PAUD Mawar. Hasil analisis data kualitatif menemukan bahwa kegiatan finger painting dapat meningkatkan kemampuan menulis simbolik awal anak. Anak dapat membuat coretan menyerupai huruf, angka, bentuk dan gambar. Peningkatan tersebut dinyatakan signifikan. Kegiatan finger painting dapat membuat anak aktif dan memberikan pengalam langsung terhadap sensoris anak.

Cite

CITATION STYLE

APA

Kurniasih, P. L., & Ramadhini, F. (2021). UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS SIMBOLIK AWAL ANAK USIA 4-5 TAHUN MELALUI KEGIATAN FINGER PAINTING. BUHUTS AL-ATHFAL: Jurnal Pendidikan Dan Anak Usia Dini, 1(1), 16–31. https://doi.org/10.24952/alathfal.v1i1.3512

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free