Abstract
Selama ini kurikulum di Indonesia telah mengalami beberapa kali revisi sehingga terjadi perubahan pada komponen kurikulum. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui konsep inovasi kurikulum, inovasi kurikulum dalam aspek tujuan, dan materi kurikulum PAUD. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan metode study kepustakaan. Tujuan perubahan kurikulum adalah untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Inovasi kurikulum bertujuan untuk mengikuti perkembangan zaman sekaligus meningkatkan kualitas pendidikan. Inovasi kurikulum mencakup materi kurikulum dan tujuan kurikulum. Materi kurikulum harus dibuat. Pengembangan kurikulum bertujuan untuk mengubah kurikulum yang ada menjadi kurikulum yang lengkap, inovatif, sesuai, dan kontekstual, serta untuk menjawab kebutuhan bersaing di tingkat regional, nasional, dan internasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi inovasi tujuan dan materi kurikulum PAUD. Sejak tahun 1964, tujuan dan materi dalam kurikulum PAUD telah berkembang. Perubahan tujuan dasar, editorial, dan konten adalah contoh inovasi obyektif. Sedangkan inovasi dalam aspek materi meliputi pengembangan, isi materi, dasar pembentukan materi, dan redaksional
Cite
CITATION STYLE
Syauki, A., Bening, T. P., Aisyah, S. N., & Sukiman, S. (2022). Inovasi Kurikulum dalam Aspek Tujuan dan Materi Kurikulum PAUD. EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN, 4(3), 4783–4793. https://doi.org/10.31004/edukatif.v4i3.2870
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.