Dinamika Ekspresi Cox1 dan Cox2 Sebagai Landasan Tatalaksana Nyeri dan Inflamasi

  • Mohammad Fathul Qorib
N/ACitations
Citations of this article
165Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Siklooksigenase (COX) merupakan enzim yang sangat penting dalam menjaga homeostasis organ tubuh manusia. Enzim ini berperan pada kondisi fisiologis dan patologis khususnya saat terjadi inflamasi. Enzim ini memiliki 3 isoform yaitu Cox1, Cox2, dan Cox3. Isoform yang banyak diteliti dan terbukti sangat berperan dalam tubuh manusia adalah Cox1 dan Cox2, sedangkan Cox3 masih banyak perbedaan pendapat. Ekpresi Cox1 dan Cox2 dapat ditemukan pada berbagai organ dalam tubuh manusia, akan tetapi dalam naskah ini akan dibatasi pembahasannya pada lambung, ginjal, saraf, kardiovaskular, dan platelet. Hal ini dikaitkan dengan peran Cox sebagai target pengobatan nyeri dan inflamasi serta resiko efek samping yang mungkin ditimbulkannya. Perbedaan struktur kimia, karakter, serta perannya dalam menjaga homeostasis sangat perlu dipahami sebagai dasar penyusunan strategi pengobatan dan kewaspadaan terhadap efek samping yang dapat ditimbulkannya.

Cite

CITATION STYLE

APA

Mohammad Fathul Qorib. (2022). Dinamika Ekspresi Cox1 dan Cox2 Sebagai Landasan Tatalaksana Nyeri dan Inflamasi. Unram Medical Journal, 11(4), 1233–1239. https://doi.org/10.29303/jku.v11i4.868

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free