EFEK PELATIHAN WASIT MELALUI VIRTUAL MEETING TERHADAP PENINGKATAN KOMPETENSI SDM WASIT SENAM TINGKAT PROVINSI TAHUN 2020

  • Febrianty M
  • Sutresna N
  • Hidayah N
N/ACitations
Citations of this article
34Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Peran seorang wasit pada cabang olahraga tidak terukur dalam hal ini adalah Senam memiliki posisi yang amat sentral. Kualifikasi wasit senam turut mempengaruhi keberhasilan atlet dalam meraih prestasi. Sehingga penyebaran SDM wasit yang berkualitas sangatlah diharapkan tersebar secara merata.  Untuk mewujudkan pemerataan SDM perlu dilakukan pelatihan terhadap para wasit yang merupakan perwakilan dari tiap kota atau kabupaten. Pada masa pandemik Covid-19 ini tidaklah memungkinkan untuk melakukan pelatihan secara tatap muka langsung, oleh sebab itu alternative yang dapat dilakukan adalah dengan virtual meeting. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efek dari pelatihan secara virtual terhadap peningkatan kompetensi wasit senam. Metode penelitian yang digunakan yaitu pre eksperimental design. Populasi penelitian ini adalah wasit senam tingkat provinsi dengan sample sebanyak 30 orang. Instrumen yang digunakan adalah butir soal mengenai perwasitan berjumlah 40 soal. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat peningkatan kompetensi SDM wasit yang signifikan melalui pelatihan wasit secara virtual meeting.

Cite

CITATION STYLE

APA

Febrianty, M. F., Sutresna, N., & Hidayah, N. (2020). EFEK PELATIHAN WASIT MELALUI VIRTUAL MEETING TERHADAP PENINGKATAN KOMPETENSI SDM WASIT SENAM TINGKAT PROVINSI TAHUN 2020. JURNAL PENJAKORA, 7(2), 165. https://doi.org/10.23887/penjakora.v7i2.27953

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free