Implementasi Aplikasi Geogebra Graphing Calculator Sebagai Media Pembelajaran Pada Mata Kuliah Matematika Ekonomi

  • Rizana D
  • Safitri E
N/ACitations
Citations of this article
15Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah implementasi media pembelajaran menggunakan aplikasi Geogebra Graphing Calculator dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah dan aktivitas mahasiswa dalam mata kuliah matematika ekonomi. Metode penelitian yang digunakan dalam kegiatan ini adalah Classroom Action Research atau metode kualitatif dengan jenis penelitian tindakan kelas (PTK). Data pengamatan dalam kegiatan ini dikumpulkan melaui lembar observasi, dokumentasi dan tes. Subyek dalam penelitian ini adalah Mahasiswa Prodi S-1 Manajemen semester gasal 2018/2019 yang menempuh mata kuliah Matematika Ekonomi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas mahasiswa dan hasil belajar mahasiswa  mengalami peningkatan. Pada siklus I rata rata aktivitas mahasiswa berkriteria cukup dengan skor persentase 62,33 %, siklus II mengalami peningkatan rata rata aktivitas mahasiswa berkriteria sangat baik dengan skor persentase 85,07 %. Kemampuan pemecahan masalah yang ditunjukan dengan rata-rata skor hasil belajar pada siklus I sebesar 78,06, pada siklus II mengalami peningkatan rata-rata skor hasil belajar sebesar 91,78. Kesimpulan dari penelitian  ini adalah implementasi media pembelajaran menggunakan aplikasi Geogebra Graphing Calculator dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah dan aktivitas mahasiswa dalam mata kuliah matematika Ekonomi.

Cite

CITATION STYLE

APA

Rizana, D., & Safitri, E. (2018). Implementasi Aplikasi Geogebra Graphing Calculator Sebagai Media Pembelajaran Pada Mata Kuliah Matematika Ekonomi. Jurnal Math Educator Nusantara: Wahana Publikasi Karya Tulis Ilmiah Di Bidang Pendidikan Matematika, 4(2), 177. https://doi.org/10.29407/jmen.v4i2.12549

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free