Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengetahui dan menganalisis tentang pengembangan, kelayakan serta praktikalitas media pembelajaran berbasis canva pada mata pembelajaran geografi di kelas X IPS SMAN 2 Dayun, Kabupaten Siak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan 4D (Four-D Models) meliputi 4 tahap yaitu : Define (pendefinisian), Design (perancangan), Development (penyebaran). Hasil penelitian ini adalah : (1) Pengembangan media pembelajaran berbasis canva dilakukan pengujian media oleh para ahli yaitu terdiri dari para ahli pendidikan, ahli media, ahli bahasa, ahli IT, kemudian dilakukan penyebaran angket ke para ahli maka dilakukan mengolah data menggunakan aplikasi SPSS untuk mendapatkan Interaclass Coefitien Corelation (ICC). Dari pengolahan data maka dapat hasil ICC lebih dari 0,50 maka dapat di simpulkan tingkat validasi adalah memadai; (2) Pengembangan media pembelajaran berbasis canva dapat dinyatakan sangat layak setelah melakukan pengolahan data, kelayakan dapat diukur menggunakan angket, angket diperoleh dari angket respon guru dengan responden 2 orang guru geografi dapat diperoleh hasil total skor 357 dengan mean 4,58 dan tingkat persentase 92% dengan predikat “sangat baik”; (3) Pengembangan media pembelajaran berbasis canva dapat dinyatakan sangat praktis setelah melakukan pengolahan data dari hasil penelitian diperoleh data menggunakan angket respon siswa diolah data menggunakan Microsoft Exel sehingga dari pengolahan data diperoleh sebesar 2829 dan didapat mean sebesar 4,57 dan persentase sebesar 91% dengan kategori “sangat praktis”.
CITATION STYLE
Dea, D. I., Nefilinda, N., & Putri, R. E. (2022). Pengembangan Media Pembelajaran Visual Berbasis Aplikasi Canva untuk Meningkatkan Minat Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Geografi. EL-JUGHRAFIYAH, 3(1), 1. https://doi.org/10.24014/jej.v3i1.19331
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.