Abstract
Penelitian ini fokus mengkaji Kontribusi Organisasi Masyarakat Sultra Island Care dalam meningkatkan perilaku prososial relawan di daerah binaan Desa Wawatu. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif, data dikumpulkan dengan menggunakan teknik wawancara mendalam dan pengamatan (observasi), kemudian data diolah dan dianalisis dengan menggunakan langkah reduksi data, display data dan berivikasi data. Temuan Penelitian ini adalah bahwa Perilaku prososial relawan SIC adanya tanggung jawab sosial, kerjasama antara sesama relawan, kejujuran, menolong dan mempertimbangkan hak dan kesejahteraan orang lain dalam melakukan kebermanfaat dengan keinginan ikhlas membantu sesama. Upaya SIC dalam meningkatkan perilaku prososial relawan yaitu dengan adanya program-program yang di realisasikan melalui divisi pengembangan SDM Sultra Island Care dan Sultra Island Care, agar mampu meningkatkan perilaku prososial serta pengembangan pengetahuan relawan. Program yang khusus dirancang untuk relawan, seperti, briefing relawan, camping pesisir, family gartring. Maupun kegiatan pembinaan yang mampu menjadi wadah meningkatkan prososial dan pengembangan pengetahuan relawan SIC seperti adanya kegiatan pengajaran rutin sebagai orientasi relawan maupun sebagai pengenalan program Sultra Island Care, mentoring relawan, dan pembekalan relawan. Selain upaya SIC, terdapat upaya relawan untuk meningkatkan perilaku prososial seperti, menumbuhkan rasa tangung jawab, rasa ikhlas, optimis dan tidak kenal lelah. Hambatan-hambatan SIC dalam meningkatkan perilaku prososial pada relawan, terdapat dua hambatan yaitu pertama hambatan internal relawan SIC yaitu pengelolaan waktu, finansial relawan dan transportasi. Kedua, hambatan ekternal yaitu kurangnya kordinasi dan komunikasi antara sesama relawan, jarak tempuh daerah binaan dan sekaretariat yang tidak memadai.Kata Kunci: Prososial, Relawan, Sultra Island Care
Cite
CITATION STYLE
Abdullah, R., Mansur, M., Mayasari, R., & Fauziah, S. (2022). KONTRIBUSI SULTRA ISLAND CARE DALAM MENINGKATKAN PERILAKU PROSOSIAL PARA RELAWAN DALAM KEGIATAN PEMBINAAN. Jurnal Mercusuar: Bimbingan, Penyuluhan, Dan Konseling Islam, 2(2). https://doi.org/10.31332/jmrc.v2i2.5887
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.