Pelatihan aplikasi gamifikasi interaktif berbasis budaya untuk meningkatkan minat siswa memproduksi karya bahasa Indonesia

  • Azzahra I
  • Rostikawati Y
N/ACitations
Citations of this article
20Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Artikel ini menjabarkan program pengabdian yang bertujuan untuk mensosialisasikan dan memberikan gambaran tentang penggunaan aplikasi gamifikasi interaktif berbasis budaya tradisional bagi guru dan siswa di SMA Kota Cimahi. Hal ini dilatarbelakangi oleh salah satu permasalahan yang dihadapi pada pembelajaran Bahasa Indonesia yang membutuhkan inovasi dalam pembelajaran yang dapat meningkatkan minat dalam memproduksi konten bahasa Indonesia khususnya yang berbasis teks. Guru khususnya harus dapat memilih dan menggunakan perangkat pembelajaran yang menarik dengan penggunaan teknologi dan juga aplikasi interaktif tetapi tetap memiliki nilai-nilai karakter berbasis budaya tradisional sebagai alternatif media pembelajaran yang dapat memacu siswa dalam mengikuti pembelajaran dan menghasilkan output pembelajaran yang diharapkan. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah metode pendidikan dan pelatihan. Panduan serta pedoman penggunaan aplikasi serta cara membelajarkan yang diberikan pada pelatihan ini diharapkan mampu memberikan rujukan untuk guru maupun siswa dalam menghadirkan pembelajaran yang menarik dan inovatif sehingga siswa termotivasi untuk memproduksi konten bahasa Indonesia yang baik dan berkualitas sesuai dengan tujuan pembelajaran.

Cite

CITATION STYLE

APA

Azzahra, I. S. S., & Rostikawati, Y. (2023). Pelatihan aplikasi gamifikasi interaktif berbasis budaya untuk meningkatkan minat siswa memproduksi karya bahasa Indonesia. Abdimas Siliwangi, 6(3), 635–645. https://doi.org/10.22460/as.v6i3.17444

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free