Analisis Cemaran Bakteri Escherichia Coli Pada Tahu Putih Yang Dijual Di Seluruh Pasar Kota Lhokseumawe

  • Dhania Rovi Simanjuntak A
  • Sahputri J
  • Novalia V
N/ACitations
Citations of this article
51Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Tahu merupakan salah satu makanan yang digemari oleh masyarakat Indonesia Salah satu jenis tahu yang paling banyak digemari oleh masyarakat Indonesia adalah tahu putih. Tahu putih memiliki tekstur yang mudah rusak dan memiliki kandungan protein sekitar 8% atau lebih dan aw 0,89-0,99 menyebabkan tahu menjadi media yang cocok untuk pertumbuhan mikroba. Penjual tahu di seluruh pasar di Kota Lhokseumawe yang mana masih kurang memerhatikan aspek higienitas dan sanitasi pada saat menjual tahu.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keberadaan bakteri Escherichia coli pada tahu putih yang dijual oleh pedagang tahu di seluruh pasar Kota Lhokseumawe. Penelitian deskriptif murni ini menguji 70 sampel tahu putih dengan metode Most Probable Number (MPN). Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah total sampling. Hasil penelitian ini didapatkan 62 sampel positif pada uji presumptive, kemudian dari 62 sampel didapatkan 49 sampel positif Coliform pada uji Confirmed, dan hasil akhir melalui uji completed didapatkan 20 sampel positif Escherichia coli dan 29 sampel lainnya terdapat koloni bakteri kelompok Enterobacter. Kesimpulan penelitian ini adalah sebagian besar tahu putih yang dijual oleh pedagang tahu di seluruh pasar Kota Lhokseumawe tercemar bakteri golongan Coliform dan 20 sampel tercemar bakteri Escherichia coli. Presentasi pencemaran menunjukkan bahwa sampel positif cemaran bakteri Escherichia coli terbanyak (60%) ditemukan di Pasar I dan sampel positif cemaran Escherichia coli paling sedikit (5%) ditemukan di Pasar K dan Pasar C

Cite

CITATION STYLE

APA

Dhania Rovi Simanjuntak, A., Sahputri, J., & Novalia, V. (2022). Analisis Cemaran Bakteri Escherichia Coli Pada Tahu Putih Yang Dijual Di Seluruh Pasar Kota Lhokseumawe. Jurnal Ilmiah Manusia Dan Kesehatan, 5(3), 414–425. https://doi.org/10.31850/makes.v5i3.1570

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free