Perancangan Aplikasi Pengukur Pakaian Berbasis Mobile

  • Kurniasari I
  • Utomo Y
  • Evasari A
N/ACitations
Citations of this article
19Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Di era new normal, aktivitas dan kebutuhan manusia akan berjalan normal seperti biasa namun dengan aturan atau protokol berbeda. Dan ini akan terjadi di semua sektor, salah satunya di sektor ekonomi, dalam hal ini adalah kebutuhan sandang. Di sekitar kita sudah banyak market place dan online shop tetapi hal ini tidak bisa menggantikan shopping center karena memiliki user experience yang berbeda bagi masyarakat. Pusat perbelanjaan seperti mall akan kembali ramai dikunjungi masyarakat luas, untuk itu diperlukan solusi yang dapat mendukung protokol social distancing dan juga mengurangi sentuhan fisik antar pengunjung secara langsung. Berdasarkan hal di atas, peneliti berinisiatif mengangkat judul penelitian Perancangan Aplikasi Pengukur Pakaian Berbasis Mobile yang memanfaatkan salah satu teknologi AI (Artificial Intelligent) yaitu pengolahan citra dengan tujuan agar dapat digunakan oleh setiap pengunjung mall tanpa harus mengantri dan melakukan kontak fisik berulang kali dengan pakaian yang akan dibeli dengan menggunakan Canny Edge Detection. Perancangan Aplikasi Pengukur Pakaian berbasis Mobile yang memanfaatkan salah satu teknologi AI yaitu image processing ini diharapkan dapat digunakan setiap pengunjung pusat perbelanjaan tanpa harus antri dan melakukan kontak fisik secara berulang dengan pakaian yang akan dibeli.

Cite

CITATION STYLE

APA

Kurniasari, I., Utomo, Y. B., & Evasari, A. D. (2022). Perancangan Aplikasi Pengukur Pakaian Berbasis Mobile. INFORMASI (Jurnal Informatika Dan Sistem Informasi), 14(2), 170–179. https://doi.org/10.37424/informasi.v14i2.184

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free