Abstract
Penelitian ini mengkaji hoaks yang berulang. Ini merupakan penelitian kualitatif. Metode pustaka daring digunakan untuk mengumpulkan referensi, teori, dan data. Triangulasi data diaplikasikan untuk memastikan data sudah melalui cek fakta dan terverifikasi hoax. Pengumpulan data menggunakan metode sadap dan teknik catat. Data dikumpulkan dari Turnbackhoax.id. Menu ‘Search’ digunakan mencari data dengan kata kunci. Data disajikan dalam bentuk dokumentai tautan hoaks lama dan daur ulang, dilanjutkan dengan klarifikasinya. Data disajikan secara terorganisir dan berkala. Analisis data menggunakan metode deskriptif dengan metode triangulasi teoritis. Hasilnya, hoaks dengan konten sama bisa beredar berulang kali di berbagai platform digital. Produsen hoaks memanfaatkan faktor internal dan eksternal. Faktor internal, yaitu topik yang dianggap penting disajikan dengan narasi yang persuasif atau provokatif. Faktor eksternal pertama adalah tingkat literasi penerima informasi yang masih rendah. Kedua, kondisi lingkungan atau momentum yang mendukung terulangnya penyebaran hoax. Kemudian, momentum yang bisa memicu gesekan di masyarakat juga mendukung beredarnya hoax yang berulang.
Cite
CITATION STYLE
Iswara, A. A. (2023). Analisis Hoaks Yang Dipublikasikan Berulang. Jurnal Pekommas, 8(1), 87–94. https://doi.org/10.56873/jpkm.v8i1.4950
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.