Perkembangan teknologi yang semakin pesat memaksa pengguna untuk selalu mengikuti. Setiap bidang tidak luput memanfaatkan teknologi guna membantu dan memaksimalkan hasil yang diperoleh salah satunya yaitu pada bidang pendidikan. Semua kegiatan pendidikan mulai beralih memanfaatkan teknologi untuk semua aktifitasnya tidak hanya guru tetapi juga remaja dan anak-anak di Sekolah Dasar dan Menengah Pertama harus menggunakan teknologi sebagai salah satu proses pembelajarannya. Pengabdian dengan tema sosilaisai literasi digital untuk remaja dan anak-anak bertujuan untuk memperkenalkan teknologi dan manfaat teknologi. Sosialisasi dimulai dari pengenalan dasar komputer, pelatihan komputer dasar seperti pelatihan Microsoft Office, Internet sehat yang diberikan kepada ramaja dan pelatihan Calistung baik secara manual dan menggunakan secara komputerisasi untuk tingkat anak-anak. Kegiatan pengabdian ini dilakukan untuk remaja dan anak-anak di Desa Telukbuyung Kabupaten Karawang. Sehingga dengan adanya pelatihan ini dapat membantu remaja dan anak-anak di Desa tersebut mengenal dan mendapatkan manfaat dari teknologi sehingga dapat mebantu dalam proses kegiatan pendidikan mereka.
CITATION STYLE
Voutama, A., Enri, U., Maulana, I., & Novalia, E. (2022). Sosialisasi Literasi Digital Bagi Remaja dan Calistung Untuk Anak-Anak di Desa Telukbuyung Karawang. Jurnal Pemberdayaan Komunitas MH Thamrin, 4(1), 34–41. https://doi.org/10.37012/jpkmht.v4i1.870
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.