Abstract
Pemerintah berupaya untuk melakukan pemulihan ekonomi masyarakat terdampak Pandemi COVID-19. Sektor industri pengolahan sebagai sektor strategis diharapkan dapat mendukung pemulihan perekonomian. Penelitian ini menganalisis keterkaitan sektor industri pengolahan dengan sektor-sektor lain, mengidentifikasi sektor kunci dari sektor industri pengolahan, serta dampak permintaan akhir dengan menggunakan metode analisis Tabel Input-Output. Data yang digunakan adalah Tabel Input-Output Provinsi Sulawesi Utara Transaksi Domestik 2016 yang dimuktahiran ke 2020 dengan metode RAS. Berdasarkan hasil penelitian, sebagian besar sektor-sektor industri pengolahan memiliki kemampuan mendorong pertumbuhan produksi sektor-sektor lain yang menggunakan inputnya. Sementara itu, hanya sektor industri makanan dan minuman yang peka pada perubahan permintaan akhir. Hal ini menunjukkan sektor industri makanan dan minuman adalah sektor kunci. Dari angka pengganda output yang dihasilkan, kenaikan 1 rupiah permintaan akhir sektor industri makanan dan minuman akan menyebabkan kenaikan output seluruh sektor sebesar 1,6754 rupiah. Kenaikan permintaan akhir pada sektor ini berdampak pada peningkatan output dan NTB yang lebih besar.
Cite
CITATION STYLE
Suputra, I. N. P. (2021). Peranan Sektor Industri Pengolahan dalam Perekonomian Provinsi Sulawesi Utara. Seminar Nasional Official Statistics, 2021(1), 831–837. https://doi.org/10.34123/semnasoffstat.v2021i1.1057
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.