Penelitian ini meneliti pengaruh kualitas website, kualitas pelayanan, dan kepercayaan pelanggan terhadap minat beli pelanggan di situs belanja online Bukalapak. Penelitian dilakukan karena di era milenial, persaingan bisnis pada situs belanja online semakin meningkat sehingga perlunya perusahaan situs belanja online Bukalapak, terus melakukan perbaikan kualitas website/ aplikasi, kualitas pelayanan dan meningkatkan kepercayaan dari pelanggan, dengan harapan situs belanja online Bukalapak menguasai pangsa pasar atau menjadi market leader. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas website, kualitas pelayanan, dan kepercayaan pelanggan terhadap minat beli di situs belanja online Bukalapak. Metode penelitian kuantitatif yaitu dengan mencari hubungan secara kausal. Penelitian dilakukan di Kota Tangerang, dengan jumlah mengambil sampel 100 orang responden, dilakukan terhadap pelanggan yang pernah belanja di situs online Bukalapak. Instrumen penelitian berupa kuesioner untuk mendapatkan data empiris responden. Dari hasil penelitian menunjukkan pengaruh variabel kualitas website, kualitas pelayanan, dan kepercayaan pelanggan terhadap minat beli pelanggan sebesar 0,499 atau 49,9%, sedang sisanya merupakan variabel residu. Hasil analisis kualitas website, kualitas pelayanan, dan kepercayaan pelanggan, secara bersama-sama berpengaruh terhadap minat beli pelanggan. Kualitas website berpengaruh positif terhadap minat beli pelanggan. Kualitas Pelayanan berpengaruh positif terhadap minat beli pelanggan. Kepercayaan pelanggan menunjukkan bahwa kepercayaan pelanggan tidak berpengaruh positif terhadap minat beli pelanggan.Kata kunci: kualitas, pelayanan, kepercayaan, belanja, online
CITATION STYLE
Permana, A. I. (2020). PENGARUH KUALITAS WEBSITE, KUALITAS PELAYANAN, DAN KEPERCAYAAN PELANGGAN TERHADAP MINAT BELI PELANGGAN DI SITUS BELANJA ONLINE BUKALAPAK. EKONOMI BISNIS, 25(2), 94–109. https://doi.org/10.33592/jeb.v25i2.422
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.