Sosialisasi Budaya Kerja Industri Sebagai Upaya Penguatan Kompetensi Dasar Siswa SMK Negeri 7 Lhokseumawe

  • Sakdiah H
  • Fatwa I
  • Muliani M
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
47Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

SMK merupakan jenjang pendidikan yang lulusannya diharapkan dapat langsung terjun di dunia kerja atau dunia industri. Saat ini siswa SMKN 7 Lhokseumawe masih belum memahami dan mampu menerapkan budaya kerja, khususnya budaya kerja 5R (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, Rajin). Metode pelaksanaan kegiatan ini dilakukan dalam tiga tahapan yaitu persiapan berupa diskusi dan analisis kebutuhan siswa, pelaksanaan dilaksanakan menggunakan sistem pemberian materi dan sosialisasi materi budaya kerja 5R dan evaluasi yaitu menganalisis peningkatan pemahaman budaya kerja siswa. Evaluasi dilakukan dengan menganalisis hasil pretes-postes terkait materi. Hasil kegiatan ini menunjukkan pemahaman siswa saat pretes sebesar 54,67% dan saat postes sebesar 82,67% ini menunjukkan terjadi peningkatan pemahaman budaya kerja siswa sebanyak 28 poin dan tingkat kepuasan peserta akan kegiatan ini sebesar 88,75% pada kategori sangat memuaskan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Sakdiah, H., Fatwa, I., Muliani, M., Andriani, R., & Hidayat, A. T. (2023). Sosialisasi Budaya Kerja Industri Sebagai Upaya Penguatan Kompetensi Dasar Siswa SMK Negeri 7 Lhokseumawe. Jurnal Abdimas BSI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 6(2), 208–217. https://doi.org/10.31294/jabdimas.v6i2.15086

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free