Teknologi dan Masa Depan Otonomi Manusia: Sebuah Kajian Fenomena Gawai dan Otonomi Manusia

  • Surajiyo S
  • Dhika H
  • Winarni R
N/ACitations
Citations of this article
28Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penulisan artikel ini dilatarbelakangi oleh fenomena relasi manusia dengan teknologi akibat pesatnya perkembangan teknologi, komunikasi, dan informasi pada masa kini. Tujuan penulisan artikel ini adalah untuk melakukan refleksi atas teknologi dalam kajian filsafat manusia untuk memperdalam pemahaman  tentang diri manusia. Artikel ini merupakan hasil penelitian berjenis kualitatif deskriptif dengan metode kajian pustaka dan objek material berupa fenomena penggunaan gawai yang dianalisis dari objek formal filsafat manusia. Hasil studi menunjukkan bahwa teknologi pada dasarnya bersifat material. Pada prinsipnya yang menentukan arah dari teknologi adalah pada manusia. Betapa pun gawai membawa kebaikan pada manusia tetapi di sisi lain bisa merugikan manusia.  Kata kunci untuk tetap menjaga otonomi manusia atas teknologi adalah pada kesadaran manusia. Manusia harus sadar bahwa teknologi ada untuk manusia, sebagai sarana atau media untuk ide-ide dan gagasan manusia bisa berjalan dengan semestinya.  Semuanya mengarah pada satu tujuan yakni demi membuat dunia manusia sesuai dengan kebutuhan manusia. Dengan berpegang pada hal tersebut, maka otonomi manusia atas teknologi akan tetap  ada. Manusia tidak boleh jatuh pada teknologi karena teknologi untuk manusia bukan sebaliknya.

Cite

CITATION STYLE

APA

Surajiyo, S., Dhika, H., & Winarni, R. W. (2023). Teknologi dan Masa Depan Otonomi Manusia: Sebuah Kajian Fenomena Gawai dan Otonomi Manusia. Prosiding Konferensi Berbahasa Indonesia Universitas Indraprasta PGRI, 140–147. https://doi.org/10.30998/kibar.27-10-2022.6308

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free