Abstract
Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui ketidakadilan gender berupa kekerasan, perselingkuhan, stereotipe (pelabelan) dan beban kerja yang dialami oleh tokoh-tokoh perempuan baik dalam keluarga maupun dalam sosial masyarakat yang terdapat dalam kumpulan cerpen Akar Pule dengan menggunakan kajian feminisme. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah deksriptif kualitatif. Adapun sumber data yang digunakan adalah kumpulan cerpen Akar Pule karya Oka Rusmini yang diterbitkan pada tahun 2012. Penelitian ini menggunakan metode dokumentasi dengan menggunakan teknik pencatatan dokumen dari petikan-petikan kumpulan cerpen berjudul Akar Pule karya Oka Rusmini. Dalam kumpulan cerpen ini membahas tentang perempuan dengan latar belakang budaya Bali. Sebagai sebuah kumpulan cerita pendek, Akar Pule menghadirkan beragam kisah dengan alur khas, namun tetap mengacu pada tematik dan sudut pandang perempuan. Oka Rusmini bermain dengan berbagai macam kasus sosial dan budaya. Entah itu perempuan dengan persoalan kasta dan adatnya yang janggal, perempuan dengan ketidakadilannya sekaligus perempuan dengan sejarah percintaannya. Melalui kajian feminismediperoleh hasil berupa 9 (Sembilan) kutipan ketidakadilan gender tentang kekerasan, 9 (Sembilan) kutipan tentang perselingkuhan, 7 (tujuh) kutipan tentang stereotipe (pelabelan), dan 3 (tiga) kutipan tentang beban kerja tokoh perempuan dalam kumpulan cerpen Akar Pule.
Cite
CITATION STYLE
Astuti, N. M. I. P., & Dewi, M. S. A. (2022). Kajian Feminisme Dalam Kumpulan Cerpen “Akar Pule” Karya Oka Rusmini. Indonesian Research Journal On Education, 2(2), 846–860. https://doi.org/10.31004/irje.v2i2.182
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.